Fiction Story : Roller Coaster ( Bab 7 : Final )
Bab 7 :
Final
Sudut
pandang : Mine
Ternyata 1
hari sebelum roller coaster day, Nami udah jadian sama Daniel. Dan mereka
berdua gak telat pas hari roller coaster day.
Jadi di hari
Jumat siang itu, kami berempat menikmati taman bermain bersama, makan bersama,
seperti double date saja.
Aku pulang
dengan hati yang sangat puas. Sesampainya di rumah, aku langsung masuk ke kamar
ku dan berteriak di bantalku yang empuk yang bersprei motif hati. Pas sekali
pikirku. Sebenarnya, aku sudah tidak tahan untuk berteriak semenjak Miki
menyatakan perasaannya. Aku masih ingat tatapannya yang begitu dalam penuh arti
dan genggamannya yang erat. Aku bisa melihat kesungguhannya, aku pasti tidak
akan melupakan rasa ini.
Pensil dan
kertas gambar telah siap aku sentuh malam ini, seakan tau apa perasaanku hari
ini, kertas yang siap untuk digambari oleh pensil, ingin menggambari bagaimana
perasaan yang mewakili hari ini.
Aku
mengambilnya dan mulai memberikan goresan demi goresan, tanpa menghapus apapun,
supaya aku juga tidak akan menghapus perasaan yang muncul hari ini.
Yang muncul
adalah gambar roller coaster berbentuk hati.
Sungguh
mewakili.
Tapi tidak
mewakili sepenuhnya, hahaha, gambarku seperti anak kecil. Aku tidak pandai
menggambar. Tapi kenapa Miki selalu memuji hasil gambarku? Hahaha.
Aku
mengingat kembali kejadian hari itu,
Dan
Aku mulai
berpikir bahwa,
Aku akan
menjadi orang yang turut mewarnai hari-hari Miki, begitu juga dengan Miki yang
akan mewarnai hariku.
Aku akan
berusaha untuk mewarnainya dengan warna yang indah, akan ku gunakan tangan dan
hatiku.
Aku tau,
pasti akan ada rintangan dan tantangan, seperti roller coaster, yang membuat
deg-degan, bahkan sampai mengeluarkan air mata. Maka itu, aku tidak akan takut
menghadapinya, karena akan ada sesi dimana kita akan menikmati angin yang
berhembus ke arah kita, yang artinya kita akan menikmati itu. Dan aku akan
menikmati, sangat menikmati perjalanan roller coaster ku, perjalanan cintaku.
OMG CIN ENDINGNYAAAA <3
ReplyDeleteAaaaa Ailinnn
DeleteSeneng banget dibaca ama lu si miss bingung hihi makasih ya ♡
Bkin baper ga ? Wkkw
ah kamoeeee :3 bikin baper si Mikinya :'D
Delete